Matius 15:27 Kata perempuan itu: "Benar Tuhan, namun anjing itu makan remah-remah yang jatuh dari meja tuannya."
Ini menunjukkan bahwa dalam pandangan Tuhan, semua orang kafir adalah anjing najis di mata Allah (Im. 11:27).
Perempuan Kanaan itu tidak tersinggung karena perkataan Tuhan, malah mengakui bahwa dia adalah anjing kafir.
Dia memperhatikan bahwa pada saat itu Kristus yang sudah ditolak oleh anak-anak, orang Yahudi, menjadi remah-remah di bawah meja, sebagai bagian bagi orang bukan Yahudi.
Tanah kudus Israel adalah meja yang di atasnya Kristus, sebagai roti surgawi, telah datang sebagai bagian bagi bani Isarel. Tetapi mereka membuang-Nya dari meja ke tanah, tanah kafir, sehingga Dia menjadi remah-remah sebagai bagian orang kafir. Betapa hebatnya pemahaman perempuan kafir ini pada saat itu! Tidak heran Raja surgawi mengagumi imannya (ay. 28).
No comments:
Post a Comment