22.4.07

Apa Rencana Rahasia yang Tersembunyi Berabad-abad dalam Allah?

Apa Rencana Rahasia yang Tersembunyi
Berabad-abad dalam Allah?

Ef. 3:9
dan untuk menyatakan apa isinya tugas penyelenggaraan rahasia yang
telah berabad-abad tersembunyi dalam Allah, yang menciptakan segala
sesuatu,

Rahasia Allah adalah tujuan-Nya yang tersembunyi, yaitu menyalurkan diri-Nya sendiri ke dalam umat pilihan-Nya. Karena itu, ada ekonomi rahasia Allah. Rahasia ini selama berabad-abad tersembunyi di dalam Allah, tetapi sekarang setelah siterangi, kaum beriman Perjanjian Baru, dapat melihat rahasia ini.
Rencana, ekonomi. Dalam bahasa Yunaninya, oikonoimia, berarti hukum rumah tangga, tata laksana atau administrasi rumah tangga, dan dikembangkan sebagai pengaturan, rencana, ekonomi administratif (lihat cat. 43 dalam 1Tim. 1).
Berdasarkan keinginan-Nya, ekonomi yang Allah rencanakan dan tetapkan di dalam diri-Nya adalah mempersatukan segala sesuatu di dalam Kristus sebagai Kepala pada kegenapan waktu. Ini dicapai melalui penyaluran suplai hayat berlimpah dari Allah Tritunggal sebagai faktor kehidupan ke dalam semua anggota gereja, sehingga mereka dapat bangkit dari situasi yang mati dan dilekatkan kepada Tubuh.
Allah menjadikan Kristus Kepala atas segala sesuatu (ay. 22). Melalui semua pengaturan Allah dalam semua zaman, segala sesuatu akan disatukan di dalam Kristus sebagai Kepala dalam langit baru dan bumi baru. Itu akan menjadi administrasi dan ekonomi kekal Allah.
Maka, penyatuan segala sesuatu adalah hasil dari semua butir yang disinggung dalam ay. 3-9. Ayat 22 menyatakan lebih jauh bahwa penyatuan ini ditujukan kepada gereja agar Tubuh Kristus bisa berbagian dalam segala yang berasal dari Kristus sebagai Kepala. Ini terjadi setelah gereja diselamatkan dari setumpuk keruntuhan universal dalam kematian dan kegelapan, yang disebabkan oleh pemberontakan para malaikat dan manusia.
Orang-orang percaya mengambil bagian di dalam penyatuan ini dengan rela disatukan dalam kehidupan gereja, dengan bertumbuh dalam hayat, dan dengan hidup di bawah terang Kristus (Yoh. 1:4; Why. 21:23-25).
Ketika segala sesuatu disatukan di dalam Kristus, akan ada kedamaian dan keharmonisan yang mutlak (Yes. 2:4, 11:6, 55:12; Mzm. 96:12-13), penyelamatan yang sepenuhnya dari keruntuhan itu. Ini akan memulai masa pemulihan segala sesuatu (Kis. 3:21).

No comments: