20.7.07

Apakah Makna Dari Roti Yang Kita Makan Dalam Perjamuan Kudus?

Matius 26:26
Ketika mereka sedang makan, Yesus mengambil roti mengucap syukur, memecah-mecahkannya lalu memberikannya kepada murid-murid-Nya dan berkata , "Ambilah, makanlah, inilah tubuh-Ku."



Roti dalam perjamuan Tuhan adalah lambang yang menandakan tubuh Tuhan, yang dipecahkan bagi kita di kayu salib untuk melepaskan hayat-Nya supaya kita dapat mengambil bagian di dalamnya.
Dengan mengambil bagian dalam hayat ini kita menjadi Tubuh Kristus yang mistis (1Kor. 12:27), yang juga dilambangkan dengan roti dari perjamuan Tuhan (1Kor. 10:17).
Karena itu, dengan mengambil bagian dalam roti ini, kita memiliki persekutuan dengan Tubuh Kristus (1Kor. 10:16).

No comments: